Metode dan Metodologi : Pengertian dan Perbedaan Kata
Metode dan Metodologi : Pengertian dan Perbedaan Kata - Sejauh ini saya yakin kalian pasti sering menganggap sama antara kata metode dan metodologi.
Dalam percakapan sehari-hari ataupun ketika menerangkan kepada orang lain, kata metode dan metodologi seringkali kita anggap sama.
Atau kalian juga sering tertukar ketika menggunakan kata-kata ini, Ingin megatakan Metode malah ke Metodologi, dan sebalik nya.
Nah.. disini saya akan menjelaskan tentang pengertian dan perbedaan metode dan metodologi agar kalian tidak tertukar lagi ketika mengucapkan dua kata tersebut.
Mari kita mulai dari yang paling awal, yaitu pengertian dari kata Metode dan Metodologi ..
Dalam percakapan sehari-hari ataupun ketika menerangkan kepada orang lain, kata metode dan metodologi seringkali kita anggap sama.
Atau kalian juga sering tertukar ketika menggunakan kata-kata ini, Ingin megatakan Metode malah ke Metodologi, dan sebalik nya.
Nah.. disini saya akan menjelaskan tentang pengertian dan perbedaan metode dan metodologi agar kalian tidak tertukar lagi ketika mengucapkan dua kata tersebut.
Mari kita mulai dari yang paling awal, yaitu pengertian dari kata Metode dan Metodologi ..
Pengertian Kata Metode
Secara harfiah, metode (method) artinya adalah cara. Secara harfiah metode atau yang memiliki kata lain metodik tersebut berasal dari bahasa Yunani yaitu metha, (melewati atau melalui), dan hodos (cara atau jalan), jadi metode dapat kita artikan cara atau jalan yang harus dilewati untuk mencapai suatu tujuan tertentu.
Menurut Prof. Dr.Winarno Surachmad (1961) bahwa metode mengajar merupakan cara-cara pelaksanaan dari siswa-siswa di sekolah.
Sedangkan Menurut Pasaribu dan simanjutak (1982), menjelaskan bahwa metode adalah cara sistematik yang dipakai untuk meraih tujuan.
Pengertian Metode secara umum adalah : ilmu tentang jalan yang harus dilalui untuk mengajar anak didik agar bisa tercapai tujuan belajar mengajar.
Menurut Prof. Dr.Winarno Surachmad (1961) bahwa metode mengajar merupakan cara-cara pelaksanaan dari siswa-siswa di sekolah.
Sedangkan Menurut Pasaribu dan simanjutak (1982), menjelaskan bahwa metode adalah cara sistematik yang dipakai untuk meraih tujuan.
Pengertian Metode secara umum adalah : ilmu tentang jalan yang harus dilalui untuk mengajar anak didik agar bisa tercapai tujuan belajar mengajar.
Kesimpulan
Metode adalah cara atau prosedur yang diterapkan untuk mencapai tujuan tertentu. Lalu terdapat satu istilah lainnya yang masih berkaitan dengan 2 istilah ini, yaitu teknik, yang berarti cara yang spesifik dalam memecahkan persoalan tertentu yang ditemukan dalam pelaksanaan prosedur tadi.
Pengertian Kata Metodologi
Secara harfiah istilah kata Metodologi berasal dari bahasa Yunani yaitu “metodos” dan “logos”. Kemudian kata “metodos” terdiri atas 2 suku kata yakni “metha” yang artinya melewati atau melalui “hosos" yang artinya cara atau jalan.
Metode artinya sebuah jalan yang dilewati untuk mencapai tujuan. Sedangkan “logos” berarti ilmu.
Jadi Metodologi adalah cara atau ilmu ilmu yang dipakai untuk menemukan kebenaran menggunakan penelitian dengan tata cara tertentu dalam menemukan kebenaran, tergantung dari realitas apa yang dikaji.
Seperti kita ketahui bahwa Ilmu terdiri dari 5 Aspek yaitu:
- Orde (keteraturan)
- Determinisme (sebab-musabab)
- Parsimoni (kesederhanaan)
- Empirisme (pengalaman yang bisa diamati)
Dengan 5 aspek tersebut maka terdapat banyak jalan untuk dapat menemukan kebenaran. dan Metodologi adalah sebuah cara yang menentukan proses penelitian apa yang mau digunakan.
Perbedaan Metode dan Metodologi
Dari penjelasan di atas dapat kita simpulkan secara ringkas perbedaan metode dan metodologi yaitu :
#1. Berdasarkan Etimologi
- Metode (method) berarti metode atau cara
- Metodologi terdiri dari dua suku kata yaitu method dan logos yang artinya adalah ilmu tentang metode
#2. Berdasarkan Pengertian
- Metode adalah “prosedur, teknik, atau langkah untuk melakukan sesuatu, terutama untuk mencapai tujuan tertentu.
- Metodologi adalah “prosedur ilmiah yang di dalamnya termasuk pembentukan konsep, preposisi, model, hipotesis, dan teori, termasuk metode itu sendiri.
#3. Berdasarkan Sifat
- Metode bersifat Khusus. Metode lebih berkenaan dengan teknis saja dari keseluruhan yang dibahas dalam metodologi.
- Metodologi bersifat General. Metodologi merupakan sistem panduan untuk memecahkan persoalan, dengan komponen spesifiknya adalah bentuk, tugas, metode, teknik dan alat.
Penutup
Itulah Pengertian dan Perbedaan Kata Metode dan Metodologi semoga dengan mempelajari arti dua kata diatas kita tidak tertukar lagi dalam melafadzkan kata-kata tersebut.
Mungkin hanya ini saja yang dapat saya sampaikan tentang artikel yang berjudul Metode dan Metodologi : Pengertian dan Perbedaan Kata ini, semoga bermanfaat.. Sekian dari saya dan Terimakasih !